Sunday, 24 August 2014

Jangan lakukan ini setelah makan

Hai kawan, mungkin setiap hari anda sudah tentu melakukan kegiatan yang rutin dan sangat vital bagi kehidupan anda. Ya, itu adalah makan. Setiap hari kita makan, kita membutuhkan makan, kita lapar maka kit amakan, karena makan adalah suatu kegiatan yang sangat vital dalam menunjang kehidupan kita tentunya.
Namun, anda harus berhati-hati jika akan memakan sesuatu, anda harus jeli terhadap makanannya apa saja, bagaimana pola makannya, dan bagaimana efeknya jika anda memakan sesuatu itu, serta apa ada hal-hal yang harus dihindari jika kita sudah makan sesuatu.
Nah, disini mazuqon akan membahas beberapa hal yang tidak boleh dilakukan setelah makan, mungkin ini adalah kebiasaan yang sering kita lakukan sesudah makan, tanpa disadari bahwa apa yang kita lakukan itu ternyata tidak boleh dilakukan menurut kesehatan. Berikut adalah beberapa hal yang tidak boleh dilkaukan setelah makan, antara lain:
http://www.mazuqon.com/2014/08/jangan-lakukan-ini-setelah-makan.html
Merokok
Para peneliti di dunia telah membuktikan bahwa jika kita merokok sebanyak 1 batang setelah makan, itu artinya anda merokok selama 10 batang sekaligus. Dan itu artinya juga kemungkinan untuk terserang kangker jadi lebih tinggi.
Langsung Memakan Buah
Jika anda memakan buah-buahan secara sekaligus setelah makan, maka buah itu akan terasa terjebak di dalam perut bersama-sama dengan makanan itu, dan bahkan tidak akan bisa mencapai usus dalam waktu singkat.  Jika demikian adanya, maka buah-buahan itu akan merusak kandungan makanan yang ada di perut anda itu.
Maka karena itulah, para dokter menyarankan agar anda memakan buah-buahan tidak secara sekaligus setelah makan, berilah jeda waktu untuk memakan buah selama 1-2 jam setelah makan. Atau alternatif lainnya adalah anda memakan buah yang baik dilakukan adalah di waktu pagi hari dengan keadaan perut kosong. Sebab di waktu pagi hari itu kondisi tubuh dalam performa terbaik untuk dapat mencerna nutrisi yang ada di dalam buah-buahan dan akan mendapatkan energi yang cukup untuk menunjang awal aktifitas anda.
Minum Teh
Daun teh yang mengandung zat asam yang sangat tinggi akan menyebabkan kandungan protein yang ada dalam makanan yang kita konsumsi akan menjadi keras dan susah untuk dicerna. Maka supaya protein kita mudah dicerna, hendaklah tidak meminum teh secara langsung setelah makan, beri jeda waktu dulu sekitar 30 menit.
Melonggarkan Sabuk
Sering memang ketika sudah makan kita melonggorkan sabuk ikat pinggang, tanpa kita sadari ternyata meonggarkan sabuk itu adalah merupakan hal yang buruk.
Mandi
Setelah makan terus langsung mandi, ini akan menyebabkan aliran darah ke tangan, kaki dan seluruh tubuh meningkat, maka darah yang ada di perut pun akan menurun. Jika memang kondisinya begitu, maka akan berpengaruh terhadap sistem pencernaan, dan akan melemahkan sistem pencernaan di dalam perut kita.
Mondar Mandir
Mondar-mandir setelah makan, itu buruk! Setelah makan langsung mondar-mandir atau jalan-jalan itu buruk bagi kesehatan anda, sebab itu akan menyebabkan refluks asam dan mengganggu pencernaan. Beri jeda waktu sekitar 30 menit setelah makan, maka anda boleh mondari-mandir atau berjalan-jalan,bahakan akan berpengaruh baik terhadap anda. Para Ilmuwan dari Departemen Ilmu Olahraga di Universitas Carolina Selatan, telah meneliti bahwa berjalan setelah makan adalah merupakan sarana latihan yang baik untuk membakar energi.
Untuk mencegah refluks asam lambung dan pencernaan, idealnya anda berjalan sekitar 20-30 menit setelah makan.
Tidur

Tidur, merupakan hal yang tidak boleh dilakukan setelah makan, sebab asupan gizi yang kita makan tidak akan dapt dicerna dengan baik.Oleh karena itu, akan menyebabkan lambung dan usus kita menjadi terinfeksi jika kita makan setelah tidur.

disadur dari : Conscious Life News

1 comment:

  1. wah bahaya tuh rokok,tapi kalau nggak meroko sepertinya ada yang kurang dalam hidup ini hahaha

    ReplyDelete

Aturan :
✔ Gunain bahasa yang jelas ya bro
✔ Usahain komentarnya relevan ama artikel yang di posting
Makasih.

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com